Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan antara Status Mental dengan Pola Eliminasi Usia Lanjut di PSTW Budi Luhur Kasongan Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta


Astuti, Dwi Fuji and Ruhyana, Ruhyana (2013) Hubungan antara Status Mental dengan Pola Eliminasi Usia Lanjut di PSTW Budi Luhur Kasongan Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (442kB)
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Usia lanjut adalah tahap akhir siklus hidup manusia, dan pada tahap ini individu mengalami banyak perubahan baik secara fisik, mental maupun psikososial. Status mental adalah suatu proses kognitif manusia yang meliputi perhatian persepsi, proses berfikir, pengetahuan dan memori merupakan hasil kerja dari otak. Setelah usia 60 tahun, otak mulai mengalami penyusutan sebesar 0,5- 1% setiap tahunnya dan agian otak yang lebih awal mengalami penyusutan adalah Hippocampus yang merupakan bagian dari sistem limbik yang mengatur sistem bawah sadar, hormon, rasa haus, rasa lapar, mood, metabolisme sehingga ada kemungkinan akan mempengaruhi eliminasi pada usia lanjut. Tujuan: Mengetahui hubungan antara status mental dengan pola eliminasi usia lanjut di PSTW Budi Luhur,Kasongan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul,Yogyakarta. Metode Penelitian: Jenis penelitian ini merupakan penelitian Non-Eksperimen dengan metode deskriptif korelasi dan pendekatan waktu cross Sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah usia lanjut yang tinggal di PSTW Budi Luhur, Kasongan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta. Tehnik pengambilan sampel yang digunakan simple random sampling, dengan responden sebanyak 26 orang. Analisa data menggunakan Kendall Tau. Hasil Penelitian: Nilai koefesien korelasi Kendall Tau sebesar 0,415 dengan probabilitas p=0,035 lebih kecil dari 0,05 (p < 0,05) sehingga menunjukkan adanya hubungan antara status mental dengan pola eliminasi usia lanjut. Kesimpulan: Ada hubungan antara status mental dengan pola eliminasi usia lanjut di PSTW Budi Luhur,Kasongan, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul,Yogyakarta. Saran: usia lanjut hendaknya dapat menjalani kehidupannya sebagai usia lanjut yang penuh kesadaran atas segala perubahan yang terjadi dan dirasakan, sehingga dapat menyesuaikan dengan kondisi tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Ruhyana Penguji 2 : Widaryati
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 29 Oct 2015 02:39
Last Modified: 27 Dec 2017 03:34
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/582

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA