Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Pengaruh Lifestyle Modification Terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi: Narrative Review


Septia Tri Setyo Ningrum, 1710301005 and Meiza Anniza, S.Ft, M.Erg and Sulistyaningsih, S.KM, MH.Kes (2021) Pengaruh Lifestyle Modification Terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Penderita Hipertensi: Narrative Review. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
septia tri setyo ningrum_1710301005_S1 fisioterapi. - Septia tri setyo ningrum.pdf

Download (749kB)
Official URL: http://digilib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi merupakan suatu penyakit yang menyerang kardiovaskuler dengan angka kejadian sebesar 1,3 miliar dari jumlah penduduk di dunia. Hipertensi yang tidak terkontrol dapat menyebabkan stroke, miocardiac infarct, jantung koroner, gagal jantung kongestif, gagal ginjal kronis, dan komplikasi retinopati. Belum ditemukan review terkait artikel yang membahas tentang pengaruh lifestyle modification terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi sehingga perlu dilakukan ulasan yang mendalam terkait pengaruh lifestyle modification terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi. Tujuan: Untuk menganalisis pengaruh lifestyle modification terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi. Metode: Metode penelitian yang digunakan yaitu narrative review dengan framework PICO (Population, Intervention, Comparison, Outcome). Mengidentifikasi artikel menggunakan database yang relevan (PubMed, ScienceDirect, dan Emerald Publishing) dengan kata kunci yang telah disesuaikan. Seleksi artikel dengan menggunakan flowchart Proses Pemilihan artikel, selanjutnya dilakukan tahap penilaian artikel menggunakan penilaian kritis artikel dan menyusun hasil ulasan narasi. Hasil: Hasil keseluruhan pencarian dari 3 database terdapat 10,177 artikel. Setelah dilakukan screening judul dan relevansi abstrak diperoleh 7 dari 10 artikel yang di-review membuktikan pengaruh lifestyle modification terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi. Komponen lifestyle modification yang dapat diberikan adalah diet sehat (mengurangi asupan garam, mengonsumsi sayur dan buah, mengurangi konsumsi lemak, daging dan tepung, tidak mengonsumsi alkohol, dan tidak merokok), beraktivitas fisik, dan program berjalan kaki. Aktivitas fisik yang dilakukan adalah aktivitas fisik intensitas rendah dengan nilai METs <3000/minggu, melakukan program berjalan kaki selama 180 menit/minggu atau setara dengan 10.000 langkah/hari. Hipertensi sering terjadi pada wanita dibandingkan pria, dan hipertensi lebih lebih sering menyerang individu dengan usia ≥40 tahun. Kesimpulan: intervensi lifestyle modification terbukti efektif dalam menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Tekanan Darah; Hipertensi; Lifestyle Modification
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy
Depositing User: Admin Mr. Admin
Date Deposited: 29 Oct 2021 05:11
Last Modified: 29 Oct 2021 05:11
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5777

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA