Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

LITERATURE REVIEW GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG BUKU KESEHATAN IBU DAN ANAK (KIA)


Luthfia Sari Lapalulu, 1910104108 and Herlin Fitriana Kurniawati, S.SiT., M.Kes and Nurul Mahmudah, S.ST., M. Keb (2020) LITERATURE REVIEW GAMBARAN PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG BUKU KESEHATAN IBU DAN ANAK (KIA). Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
Luthfia Sari Lapalulu - 1910104108 - Sarjana Terapan Kebidanan - Naspub - Luthfia Sari.pdf

Download (695kB)
Official URL: http://digilib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Angka kematian ibu (AKI) adalah jumlah kematian ibu selama masa kehamilan, persalinan dan nifas yang disebabkan oleh kehamilan, persalinan, dan nifas atau pengelolaannya tetapi bukan karena sebab-sebab lain seperti kecelakaan, terjatuh, dan lain-lain di setiap 100.000 kelahiran hidup. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia 284/MENKES/SK/III/2004 tentang Buku KIA, menyatakan Buku KIA merupakan alat untuk mendeteksi secara dini adanya gangguan atau masalah kesehatan ibu dan anak, alat komunikasi dan penyuluhan dengan informasi yang penting bagi ibu dan keluarga dan masyarakat mengenai pelayanan kesehatan ibu dan anak termasuk rujukannya dan paket (standar) pelayanan KIA, gizi, imunisasi dan tumbuh kembang balita. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan ibu hamil tentang Buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA). Penelitian ini menggunakan metode literature review atau tinjauan pustaka, yaitu pengumpulan data pustaka yang berhubungan dengan topik tertentu yang didapat dari berbagai sumber seperti buku, ensiklopedia, jurnal ilmiah, dan dokumen. Hasil penelusuran jurnal didapatkan sebanyak 10 jurnal dilakukan review dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil literature review terdapat faktor yang mempengaruhi pengetahuan ibu hamil tentang buku KIA yaitu pendidikan, usia, dan pekerjaan. Dibuktikan dengan nilai p-value <0,05 dari setiap penelitian tentang gambaran ibu hamil tentang buku KIA. Bidan diharapkan dapat menjadikan bahan masukkan terutama bagi pengelola program KIA dan program promkes dalam rangka meningkatkan perilaku ibu hamil dalam menerapkan informasi kesehatan buku KIA.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Ibu hamil, Buku KIA
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Admin Mr. Admin
Date Deposited: 25 Oct 2021 01:48
Last Modified: 25 Oct 2021 01:48
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5375

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA