Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

HUBUNGAN AKTIFITAS FISIK DENGAN INDEKS MASA TUBUH (IMT) PADA MAHASISWA DALAM MASA COVID-19


Alde Satriayu Putri Nadeak, 1610301225 and Lailatuz Zaidah, SST. Ft.,M.Or and Indriani, SKM,M.Sc (2020) HUBUNGAN AKTIFITAS FISIK DENGAN INDEKS MASA TUBUH (IMT) PADA MAHASISWA DALAM MASA COVID-19. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
Alde Satriayu_1610301225_S1 Fisioterai_Naspub - Dhimas Yoga Pratama.pdf

Download (1MB)
Official URL: http://digilib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Latar belakang : Penyebaran virus Covid-19 mengakibatkan banyak negara mengambil kebijakan dengan membatasi perilaku sosial dengan Work From Home (WFH) yang meningkatkan frekuensi keterpaparan layar dan perilaku menetap serta menurunkan frekuensi aktifitas fisik baik pada anak, remaja, dewasa dan orang tua. Kurangnya aktivitas fisik adalah salah satu penyebab meningkatnya angka obesitas pada mahasiswa di negara maju dan berkembang. Menyebabkan terjadinya stress, ketidaknyamanan (anxiety), serta meningkatkan resiko terjadinya penyakit tidak menular. Tujuan : Mengetahui hubungan hubungan aktivitas fisik dengan IMT pada mahasiswa dalam masa covid-19. Metode : Penelitian kuantitatif dengan metode survey analitik menggunakan pendekatan waktu cross-sectional. Total populasi 271 mahasiswa dengan sampel 158 orang diambil menggunakan teknik Accidental Sampling. Uji statistik menggunakan Chi-square. Variabel yang diteliti diantaranya aktivitas fisik, IMT, dan karakteristik mahasiswa (usia, jenis kelamin, fakultas, domisili). Instrumen penelitian yang digunakan adalah International Physical Activity Questionare (IPAQ), antopometri (BB dan TB), biodata mahasiswa dan informed consent. Hasil Penelitian : Dari total sampel, mahasiswa 27,8% tidak aktif secara fisik, dimana 11 100% mahasiswa obesitas merupakan mahasiswa yang tidak aktif. Sebanyak 155 mahasiswa 98,1% mengetahui manfaat aktifitas fisik dari TV 8,9% dan internet 88,6%. Alasan tidak dilakukannya aktivitas fisik karena rasa malas 52,5%, tidak ada teman 19%, serta tidak ada waktu 12,7%. Hasil uji statistik Chi-square menunjukkan hubungan yang signifikan antara aktifitas fisik dengan IMT (0,000 < 0,05). Tidak ada hubungan antara karakteristik usia (0,630 > 0,05.), jenis kelamin (0,251 > 0,05), dan fakultas (0,951 > 0,05) dengan aktivitas fisik pada mahasiswa dalam masa covid-19. Kesimpulan : Ada hubungan aktifitas fisik dengan IMT pada mahasiswa dalam masa covid-19. Saran : Agar menjadi acuan dalam mengidentifikasi serta perencanaan upaya intervensi yang tepat untuk menetapkan regulasi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Aktivitas fisik, Indeks masa tubuh
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy
Depositing User: Admin Mr. Admin
Date Deposited: 15 Oct 2021 07:09
Last Modified: 15 Oct 2021 07:09
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/4997

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA