Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGETAHUAN REMAJA TENTANG MANDI BESAR PADA SISWI SMA 7 MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA


Ayudiah, Febra and Ratnaningsih, Sri (2017) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGETAHUAN REMAJA TENTANG MANDI BESAR PADA SISWI SMA 7 MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Febra Ayudiah Naskah Publikasi.pdf

Download (314kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Latar Belakang : Mandi besar setelah menstruasi adalah syarat diterimanya ibadah, dalam tata cara mandi besar terdapat membersihkan organ genetalia untuk menjaga personal hygine. Pentingnya remaja mengetahui dan melakukan mandi besar dengan benar dan tepat karena salah satu rukunya yaitu membersihkan farji (kemaluan) adalah salah satu menjaga organ genetalia, karena organ genetalia sangat mudah terinfeksi ketika mentruasi karena kuman mudah masuk dan menimbulkan penyakit pada saluran reproduksi (Kusmiran,2012). Banyak faktor yang mempengaruhi pengetahuan remaja tentang mandi besar yaitu, sumber informasi, kebiasaan, budaya, status ekonomi, pendidikan, agama, status kesehatan, cacat jasmani/mental (Notoatmojo, 2010). Tujuan : Mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi pengetahuan remaja tentang mandi besar pada siswi SMA 7 Muhammadiyah Yogyakarta. Metode : Metode penelitian deskriptif korelasional dengan jumlah sampel sebanyak 88 siswi SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta. Tehnik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah tehnik kuota sampling, pengukuran pengetahuan diukur dengan kuesioner dengan nilai reliabilitas 0.910, lalu untuk sumber informasi, kebiasaan, dan status ekonomi diukur dengan lembar observasi, lalu dianalisis dengan univariat dan bivariate. Hasil : Terdapat hubungan antara sumber informasi dengan pengetahuan remaja tentang mandi besar di SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta, dengan p value s sebesar 0.003. Terdapat hubungan antara kebiasaan individu dengan pengetahuan remaja tentang mandi besar di SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta, dengan p value s sebesar 0.000. Terdapat hubungan antara status ekonomi individu dengan pengetahuan remaja tentang mandi besar di SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta, dengan p value s sebesar 0.000. Sim pulan dan Saran : Simpulan ada hubungan positif yang signifikan antara pengetahuan dengan faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan mandi besar pada siswi SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta. Saran diharapkan sekolah dapat menerapkan praktek mandi besar pada mata pelajaran fiqih (ibadah).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: penguji 1: Sri Ratnaningsih penguji 2: Hanifah Andisetyana Putri
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 09 Nov 2017 03:28
Last Modified: 16 Nov 2017 03:38
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2709

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA