Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH PENAMBAHAN CORE STABILITY PADA SENAM LANTAI TERHADAP KESEIMBANGAN STATIS MAHASISWA PROGRAM STUDI S1 FISIOTERAPI


Dhifani, Mohammad Rizka and Fatmawati, Veni (2017) PENGARUH PENAMBAHAN CORE STABILITY PADA SENAM LANTAI TERHADAP KESEIMBANGAN STATIS MAHASISWA PROGRAM STUDI S1 FISIOTERAPI. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI MOH RIZKA D. (201210301051).pdf

Download (677kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Remaja zaman sekarang cenderung lebih banyak menghabiskan waktu di depan komputer dari pada beraktifitas diluar, salah satu dampak dari pola hidup tersebut adalah bisa terjadinya gangguan keseimbangan. Tujuan: Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui adanya pengaruh penambahan core stability pada senam lantai terhadap keseimbangan statis mahasiswa program studi S1 Fisioterapi Universitas ‗Aisyiyah Yogyakarta.Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan quasi experiment dengan rancangan pre and post test two group designsebanyak 17 orang mahasiswa S1 Fisioterapi semester 6 Universitas ‗Aisyiyah Yogyakarta sebagai sampel yang ditentukan dengan menggunakan teknik pengambilan sampel non-probabilitas dengan metode purposive sampling. Sampel dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok I mendapatkan latihan senam lantai, kelompok II mendapatkan senam lantai dan core stability, keduanya dilakukan 3 kali seminggu selama 3 minggu. Uji normalitas menggunakan uji Shapiro wilk test. Penggunaan Paired samples t-test untuk mengetahui pengaruh latihan pada kelompok I dan II. Hasil: Hasil uji menggunakan Paired samples t-test pada kelompok I p = 0,000 (p< 0,05) dan pada kelompok II p = 0,000 (p< 0,05), hal ini menunjukkan bahwa kedua kelompok latihan memiliki pengaruh terhadap keseimbangan statis pada masing-masing kelompok. Kesimpulan: Ada pengaruh penambahan core stability pada senam lantai terhadap keseimbangan statis mahasiswa Program Studi S1 Fisioterapi Universitas ‗Aisyiyah Yogyakarta.Saran: Penelitian selanjutnya supaya mengontrol aktivitas fisik responden.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: 1. Penguji 1: Khotimah, Siti 2. Penguji 2: Fatmawati, Veni
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 04 Jan 2017 06:47
Last Modified: 22 Nov 2017 03:46
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2212

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA