Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

HUBUNGAN DUKUNGAN BIDAN DENGAN PEMERIKSAAN VCT PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS PRAMBANAN


Fitri, Elfa Rahmawati and Kurniawati, Herlin Fitriana (2016) HUBUNGAN DUKUNGAN BIDAN DENGAN PEMERIKSAAN VCT PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS PRAMBANAN. Lainnya thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI (ELFA RAHMAWATI FITRI 201510104271).pdf

Download (638kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

INTISARI Latar Belakang : Kasus HIV/AIDS di Indonesia masih tinggi termasuk di antaranya adalah penularan dari ibu ke bayi dengan persentase 2,7%. Kejadian penularan dari ibu ke bayi di Provinsi DIY juga masih ditemukan pada bayi usia kurang dari 1 tahun dengan angka kejadian sebesar 3%. Dari hasil studi pendahuluan juga didapatkan hasil bahwa pada tahun 2015 terdapat sekitar 20,06% ibu hamil di wilayah Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman yang bersedia melakukan pemeriksaan VCT (Voluntary Counseling and Testing). Sebanyak 215 kunjungan (24,91%) di antaranya terdapat di Puskesmas Prambanan. Hal ini menunjukkan masih rendahnya angka pemeriksaan VCT sebagai upaya preventif. Tujuan : Mengetahui hubungan dukungan bidan dengan pemeriksaan VCT pada ibu hamil di Puskesmas Prambanan yahun 2016. Metode penelitian : Jenis penelitian ini adalah observational analitic, sedangkan dari segi waktu rancangan penelitian cross sectional. Populasi dalam penelitian adalah semua ibu hamil yang melakukan pemeriksaan kehamilan dan mendapatkan pelayanan konseling VCT, dan sampel sebanyak 37 dengan menggunakan teknik accidental sampling. Analisis data yang digunakan adalah Chi Square dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan dari 37 sampel yang mendapatkan dukungan bidan baik sebanyak 19 (51,4%) responden yang menunjukkan bahwa bidan memiliki tanggung jawab dalam menjalankan tugasnya. Pada penelitian juga ditemukan 25 (67,6%) responden melakukan pemeriksaan VCT yang menunjukkan bahwa responden mengetahui pentingnya pemeriksaan VCT. Hasil analisis statistik diperoleh P value = 0,414 yang artinya tidak ada hubungan antara dukungan bidan dengan pemeriksaan VCT pada ibu hamil. Simpulan : Simpulan dari penelitian tidak ada hubungan antara dukungan bidan dengan pemeriksaan VCT pada ibu hamil di Puskesmas Prambanan tahun 2016. Diharapkan bidan mampu mengidentifikasi permasalahan pada pemeriksaan VCT pada ibu hamil dengan memberikan dukungan emosional dan penghargaan kepada pasien maupun keluarga. Kata kunci : Dukungan Bidan, Pemeriksaan VCT Kepustakaan : 17 buku (2010-2016), 8 jurnal, 6 website, 5 skripsi Jumlah halaman : i-xi halaman, 1-89 halaman, 8 tabel, 1 gambar, 10 lampiran

Item Type: Thesis (Lainnya)
Additional Information: Penguji 1 : Kurniawati, HERLIN FITRIANA Penguji 2 : Satriyandri, Yekti
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 22 Dec 2016 02:57
Last Modified: 24 Nov 2017 02:56
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1986

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA