Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Pengaruh Pendidikan Kesehatan tentang Demam terhadap Pengetahuan Ibu dalam Pengelolaan Demam pada Balita di Puskesmas Gamping I Sleman Yogyakarta


Astuti, Widia and Syaifudin, Syaifudin (2015) Pengaruh Pendidikan Kesehatan tentang Demam terhadap Pengetahuan Ibu dalam Pengelolaan Demam pada Balita di Puskesmas Gamping I Sleman Yogyakarta. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
Naskah publikasi WA.pdf

Download (623kB)
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Demam adalah kondisi dimana otak mematok suhu diatas setting normal yaitu diatas 38,5 ºC. Namun demikian panas yang sesungguhnya adalah bila suhu > 38,5 ºC. Akibat tuntutan peningkatan setting tersebut maka tubuh akan memproduksi panas. Kurangnya informasi dan pengetahuan dapat membuat tindakan ibu menjadi keliru. Kesalahan yang sering terjadi di lingkungan kita seperti anak demam justru diselimuti dengan selimut tebal. Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan sebelum dan setelah penelitian ibu dengan balita yang menderita demam tentang pengetahuan ibu dalam pengelolaan demam pada balita di Puskesmas Gamping I Sleman Yogyakarta. Metode Penelitian : Responden penelitian ini sebanyak 20 orang. Penelitian ini termasuk jenis penelitan kuantitaif. Desain atau rancangan penelitian dalam penelitian ini adalah one group pretest-posttest design dan data diperoleh dengan menyebarkan kuesioner kepada responden. Hasil penelitian : Berdasarkan hasil analisis dengan SPSS versi 16 diperoleh hasil tingkat pengetahuan ibu yang memiliki balita usia 1-5 tahun tentang pengelolaan demam dalam tingkat baik 19 responden (95,0%), tingkat cukup ada 1 responden (5,0%). Kesimpulan : Pendidikan kesehatan tentang demam mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pengetahuan ibu yang lebih baik dalam pengelolaan demam pada balita. Saran : Diharapkan dapat diaplikasikan kepada ibu yang datang dengan cara memberikan pedidikan kesehatan tentang demam kepada ibu yang datang ke Puskesmas tentang bagaimana cara pengelolaan demam pada balita dengan tepat dan benar selama 1 minggu sekali.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1: Syaifudin Penguji 2: Suratini
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 22 Oct 2015 04:20
Last Modified: 21 Nov 2017 04:14
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/176

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA