Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan Tingkat Pengetahuan tentang Kesehatan Reproduksi Remaja Puteri terhadap Perilaku Menjaga Kebersihan Daerah Kewanitaan di SMA N 1 Gamping


PAMULIA, Serta and Kartini, Farida (2015) Hubungan Tingkat Pengetahuan tentang Kesehatan Reproduksi Remaja Puteri terhadap Perilaku Menjaga Kebersihan Daerah Kewanitaan di SMA N 1 Gamping. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
naskah publikasi Serta Pamulia.pdf

Download (30kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Tinggal di daerah tropis yang cukup panas membuat tubuh kita sering berkeringat. Keringat ini meningkatkan kadar kelembaban tubuh, terutama sekali pada organ seksual dan reproduksi yang tertutup dan berlipat. Akibatnya bakteri mudah berkembang biak dan ekosistem di vagina terganggu sehingga menimbulkan bau tak sedap serta infeksi. Untuk itulah kita perlu menjaga keseimbangan ekosistem vagina. Pendidikan kesehatan reproduksi merupakan salah satu alternatif dengan memberikan informasi kepada remaja agar mengetahui bagaimana cara menjaga kesehatan alat reproduksi wanita agar terhindar dari penyakit pada organ reproduksi mereka. Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan tentang kesehatan reproduksi remaja puteri terhadap perilaku menjaga kebersihan daerah kewanitaan pada siswi SMA N 1 Gamping. Metode Penelitian : Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Subyek dalam penelitian ini adalah siswi SMA N 1 Gamping kelas X dengan jumlah sebanyak 47 siswi, teknik penggunaan sampel menggunakan teknik Sampling jenuh. Analisis data menggunakan Uji statistik Chi Kuadrat, pada α = 0,05. Hasil Penelitian : Tingkat pengetahuan siswi sebesar 59.6% masuk dalam kategori cukup sebanyak 28 siswi dan mempunyai perilaku menjaga kebersihan diri daerah kewanitaan sebesar 93.6% yang masuk dalam kategori perilaku positif sebanyak 44 siswi p= 0,000. Kesimpulan : Ada hubungan pengetahuan kesehatan reproduksi remaja puteri terhadap perilaku menjaga kebersihan daerah kewanitaan pada siswi SMA Negeri 1 Gamping.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Fatida Kartini Penguji 2 : Ummu Hani Edi Nawangsih
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 23 Nov 2015 01:54
Last Modified: 08 Dec 2017 02:28
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1602

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA